Tips for Getting a Boyfriend (Instantly)

Saya pengen berbagi tips bagi anda yang belum punya pacar. Tips-tips ini didapat berdasarkan keterdedahan saya terhadap materi iklan (dan setantron) yang bergentayangan di layar televisi kita. Satu hal yang harus diingat, setiap tips bersifat unik, ngga semua tips bisa berlaku pada kasus yang sama. OK?! Let’s start!

1. Mandi sabun wangi. Sabun wangi telah terbukti (yeah, right!) meningkatkan power anda hingga bisa mencapai apapun yang diinginkan.

2. Pake lotion (atau krim) pemutih. Terbukti bisa meningkatkan trafik kedip-kedip cowok pada anda. Kalau anda beruntung, si cowok bisa bantu-bantu anda tanam pohon atau bahkan mentraktir adik anda minum sampai muntah.

3. Pake shampo pelurus rambut. Rambut keriting silakan ke kiri, ke kiri…

4. Jangan lupa selalu pakai deodorant. Supaya bisa peluk cowok terdekat kapan pun tergelincir dari skateboard.

5. Jadilah orang kaya yang mendadak miskin, atau carilah ibu tiri yang jahat, atau cari masalah dengan teman sekolah yang suka bullying. Kalau anda beruntung, mungkin ada calon pacar tampan nan kaya yang jatuh hati.

Sarkastis??

Tergantung penilaian anda sih. Sudah cukup keprihatinan saya terhadap banyak ide seputar kecantikan yang berseliweran di iklan maupun setantron. OK tidak ada masalah berupaya terlihat cantik. Namun, haruskah kecantikan sedemikian seringnya dikaitkan dengan hal-untuk-menarik-lawan-jenis? Seperti tidak ada manfaat lain saja dari tampil cantik.

11 thoughts on “Tips for Getting a Boyfriend (Instantly)

  1. oo.. itu ada rumusnya tuh, hem.. kayaknya pernah gw bahasya eh tapi blom kelar deh, sampe ditagih bolak-balik sama rae tar deh gw terusin (kalo inget :p)

    iklan sabun di malaisya tau nggak nan?

  2. Quote:
    2. Pake lotion (atau krim) pemutih. Terbukti bisa meningkatkan trafik kedip-kedip cowok pada anda. Kalau anda beruntung, si cowok bisa bantu-bantu anda tanam pohon atau bahkan mentraktir adik anda minum sampai muntah

    Mbak!! Yang nomor dua backfired ke saya! Malah cowo yang saya deketin pake body lotion, hand lotion, dan krim muka!! O.o

    Ilfil saya, yayayayaya…

    Tapi saya bela-belain deh nanem pohon sama dia >D

  3. Hoho..jadi pada serius gini.

    @Adib
    tips ini setidaknya akan memudahkan kamu mendapat perhatian dari cewek, selanjutnya terserah anda 🙂

    @Temon
    Boleh bahas..bahas..

    @Ahmad
    Kayanya Malaysia gak kaya qte :p

    @Natt
    Bukannya kemaren abis gebet gay? uuppss… 😛

  4. @Mbak Dita:
    Aargh!! >< Jangan diulan g-ulang lagi kejadian itu. Sampai sekarang itu terus menghantui saya!! *nangis* Ngecengin cowok baru lagi mba, bule German… yang ternyata… hobi pake lotion…. Cinta… deritanya memang tiada akhir~ 😛

  5. You you should make changes to the webpage name title nonadita » Tips for Getting a Boyfriend (Instantly) to something more catching for your blog post you write. I liked the the writing yet.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top
%d bloggers like this: